Skip to main content

Acara Peluncuran buku Cella Golden 2017 Berjalan Sukses!

Acara peluncuran buku cella golden telah direncakan selama dua bulan. Dimulai dari konsep, tim panitia, bintang tamu, dan hal-hal lain yang harus disiapkan. Walau terlihat waktu cukup panjang, namun semua tidak selalu berjalan lancar. Untuk mengadakan acara peluncuran ini, cella sendiri mengatakan hal tersulit adalah mengerjakan semuanya dalam satu otak. Cella sendiri memang memiliki tim panitia khusus, atau yang biasa disebut tim sukses cella golden, adanya tim sangat membantu cella dalam acaranya. Tetapi untuk mengambil keputusan semuanya harus cella sendiri yang menentukan, inilah yang tersulit bagi cella. Karena keputusan adalah penentu, dengan sebuah keputusan kita tidak tahu apakah keputusan yang kita ambil baik atau tidak. Tanpa keputusan atau perintah dari cella, tim panitia pun tidak akan jalan atau mengerjakan tugasnya. 





Seminggu sebelum acara cella mendapat informasi bahwa gedung yang akan dipakai untuk meluncurkan bukunya, dipakai oleh pihak luar. Hal ini tentu saja mengejutkan cella dan pihak-pihak yang mendukung acara cella ini. Bagaimana tidak, cella dan tim telah menyewa gedung dari dua bulan yang lalu, sementara pihak luar baru akan menyewa seminggu sebelum acara cella terlaksana. Tidak tanggung-tanggung, pihak tersebut juga memakai waktu persiapan cella sendiri yang diadakan pada pukul 12 siang. Untuk melakukan segala persiapan dan dekorasi ruangan membutuhkan waktu kurang lebih 2 jam. Namun karena kerendahan hatinya dan sikap sabar cella, ia pun tidak mempermasalahkan hal tersebut walaupun acaranya akan diundur 1 jam. Masalah tidak selesai sampai disitu saja. Pada hari peluncuran buku cella golden 22 oktober 2017, cella tiba dilokasi pukul 1 siang, sementara seharusnya acara mulai pukul 2 siang. Saat itu seluruh tim bergegas menyiapkan ruangan, tetapi pihak luar yang memakai ruangan sebelumnya tidak ingin pergi dari ruangan. Bahkan ruangan khusus untuk cella golden dan bintang tamu dipakai oleh mereka hingga pukul 4 sore. Acara cella sepenuhnya didukung oleh banyak orang, bahkan pihak kampus sendiri. Sehingga satpam dan pengurus sudah mencoba menyuruh mereka pergi dengan alasan baik sampai hampir ribut. Akhirnya cella pasrah dengan ruangan tersebut dan mencoba mencari ruangan baru. Cella mengatakan, 

"Sebenarnya kesabaran saya sudah habis. Bagaimana pun juga saya sudah menghargai orang tersebut dengan menginzinkan acara saya diundur 1 jam. Tetapi ia juga memakai ruangan hingga pukul 4 sore, apakah ia sengaja melakukannya atau bagaimana. Pihak dalam maupun luar, kami sama-sama menyewa tempat itu dan seharunya saling menghargai acara masing-masing. Tetapi karena memikirkan nama baik tim dan pihak kampus, saya berusaha menahan diri"

Pukul 2 hampir tiba, dan para tamu sudah berdatangan dengan ruangan yang belum dirapikan. Untungnya semua bekerja dengan cepat sehingga tidak menimbulkan permasalahan. Bahkan cella sendiri terlihat lebih santai dengan tidak bersembunyi diruangan saja, ia pun berjalan-jalan dan mengawasi tim yang sedang bekerja. Ia juga melihat-lihat serta ikut menata dekorasi ruangan. Berbeda dengan tahun lalu, dimana cella sama sekali tidak ingin terlihat, bahkan setelah acara cella langsung berlari masuk keruangan khususnya. Acara pun berjalan dengan sukses, dimulai dari seminar "jangan tunggu tua untuk sukses" sampai talkshow bersama bintang tamu Filo Sebastian.

Salah satu yang membanggakan adalah mudanya usia cella golden yang sudah dapat mengadakan acara peluncuran bukunya sendiri. Bahkan satu jam sebelum acara cella sendiri berhasil menahan amarahnya dan tetap tenang menghadapi para tamu yang hadir. 

Comments

Popular posts from this blog

Cara Berkomunikasi Dengan Roh Penjaga Kita

Kalo kemarin saya membahas macam-macam Roh Penjaga. Kali ini saya akan membahas Cara berkomunikasi dengan Roh Penjaga kita... Pertama yang harus kita lakukan adalah memasuki suasana meditasi, seperti akan melakukan astral projection, Lalu bayangkan anda mengunjungi tempat kesukaan anda contoh seperti : pegunungan, pantai, persawahan, rumah sendiri, atau tempat lainnya. anda harus yakin dan berkonsetrasi dengan apa yang ingin anda lakukan. jangan terburu-buru, anda harus tetap tenang dan santai, tarik nafas dengan panjang akan membuat anda tenang. akan lebih bagus jika anda melakukan meditasi pada waktu yang sama setiap hari. Selanjutnya, setelah anda berada di tempat kesukaan anda, mulailah berkomunikasi dengan Roh penjaga anda. Ucapkan salam kepada Roh Penjaga anda dan ucapkan terima kasih karena telah membimbing anda dan buka diri anda untuk menerima pesan-pesan yang akan mereka berikan kepada anda. Ini akan membuat anda terkejut karena anda akan bisa melihat Roh Penjaga an

Review Film "THE NUN" 2018

Apa kabarnya kalian semua ? Belum lama ini saya mereview film Insidious, kali saya akan mereview film THE NUN 2018. The nun membahas seorang biarawati yang begitu misterius. Jika kalian nonton The Conjuring 2, maka kalian pasti tau iblis bernama "VALAK". Didalam kisah The Nun, "VALAK" adalah iblis yang menyamar menjadi seorang biarawati untuk menghabisi atau membunuh biarawati lainnya. Film ini dibuat di kastil romania, dimana ada sebuah gerbang neraka yang telah dibuka oleh seorang penyihir, lalu pasukan gereja datang dan berhasil menutupnya kembali dengan "Darah Yesus". Setelah itu tempat tersebut dijadikan biara, dimana para biarawati tinggal dan menjaga relix (Darah Yesus). Tak lama kemudian kastil tersebut dibom dalam perang dunia, dan gerbang neraka kembali terbuka. Disitulah Valak kembali keluar, dan ia mulai menganggu para biarawati dan bahkan membunuhnya satu persatu. So, waktu saya dengar tempat syutingnya itu kalau gak salah di benteng rom

Mimpi menurut anak indigo

Banyak yang mengatakan, mimpi adalah bunga tidur. Terkadang kita merasa bingung mengartikan sebuah mimpi. Apakah mimpi hanya bunga tidur, atau memiliki arti tersendiri? Mari kita bahas lebih dalam mengenai mimpi menurut anak indigo. Mimpi bagi seorang anak indigo, tentunya memiliki banyak arti tersendiri. Menjadi seorang anak indigo, memang lebih memudahkan kita untuk menerka apakah sebuah mimpi memiliki arti, atau hanya mimpi biasa saja. Dalam mengetahui sebuah mimpi yang mempunyai arti, biasanya diperlukan intuisi yang kuat. Apa itu intuisi, sudah pernah kita bahas di pembahasan sebelumnya mengenai indera keenam. Seorang anak indigo, memiliki kepekaan yang lebih dari pada seorang manusia biasa. Untuk itu anak indigo akan lebih mudah memahami maksud dari sebuah mimpi. Mimpi yang tidak memiliki arti Biasanya mimpi yang tidak memiliki arti ini, terjadi ketika kita merasa terpikirkan oleh sesuatu. Misalnya kita merindukan seseorang, sehingga kita bermimpi bertemu dengannya.